Selasa, 30 November 2010

FLP Gaet Pelajar SMU dan Mahasiswa Terbanyak


Salah satu organisasi kepenulisan yaitu Forum Lingkar Pena (FLP) Cabang Malang, Minggu kemarin, 28 November 2010 tengah mengadakan Open Recruitment (OR) bagi calon anggota baru. Acara yang digelar di Perpustakaan Umum dan Arsip Kota Malang dibuka untuk umum mulai dari usia 16-55 tahun, sehingga para peserta yang datang tidak hanya dari kalangan para mahasiswa akan tetapi  dari pelajar SMU, pekerja dan yang sudah berumah tangga pun ingin ikut menjadi Anggota Organisasi ini. 

Acara dimulai pada pukul 10.00 wib. Peserta yang datang mayoritas dari kalangan mahasiswa. Akan tetapi, dari kalangan SMU pun juga banyak yang ikut berpartisipasi. Mahasiswa terbanyak yang mengikuti OR ini berasal dari Mahasiswa UIN Maliki Malang, sedangkan dari kalangan pelajar, pelajar terbanyak berasal dari SMAN 10 Malang. 

Acara yang berakhir pada pukul 13.00 wib ini diisi dengan sambutan Ketua Panitia dan Pembina FLP Malang, pembacaan profil FLP oleh Ketua Umum FLP Malang serta Talk Show yang berisi tentang tanya-jawab, tips-tips dan berbagai hal seputar dunia kepenulisan yang dibawakan oleh ketua ranting FLP dari masing-masing Universitas. Dalam Talk Show tersebut Ketua Ranting UM Andika menjelaskan bahwa untuk menjadi penulis maka modal awal agar kita harus membiasakan diri untuk mengekspresikan apa pun yang kamu inginkan dalam bentuk tulisan. “Kita harus membiasakan untuk menulis, kalau perlu kita harus mempunyai buku diary. Sehingga jika kita tidak menulis sehari saja maka ada sesuatu yang mengganjal dalam diri kita,” ujar mahasiswa Jurusan Teknik Universitas Negeri Malang ini. 

Sedangkan ketua FLP ranting UIN M. Hafidz Mubarok mengatakan bahwa “Untuk menjadi penulis maka kita harus mempunyai dan membiasakan diri untuk menulis berbagai hal di buku sakti yaitu buku yang digunakan untuk menulis pendapat-pendapat dari para ahli, opini, dan juga kata-kata penting. Selain itu kita harus gabung dalam komunitas panulis karena dengan bergabung dilingkungan yang suka dengan dunia kepenulisan, akan memacu kita untuk terus berkarya”, ujar mahasiswa yang multi talent ini. 

Untuk menjadi anggota FLP Malang maka peserta OR tidak hanya mengikuti acara ini saja, akan tetapi harus mengikuti rangkaian acara yang berlangsung selama 3 bulan yang terdiri dari PDKT, Katakan Cinta I, II, III, IV, serta Inagurasi I dan II. Selain itu juga, cabang FLP telah tersebar di berbagi belahan dunia yaitu di Arab Saudi, Hongkong Korea, dan lain-lain. Berhubungan dengan pendaftaran OR kemarin, bagi peserta yang belum sempat mendaftar dan mengikuti Open Recruitment kemarin, maka FLP akan membuka stand pendaftaran di IBF (Islamic Book Fair) yang sekaligus akan mengisi talk show kepenulisan pada acara tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar