Komet 2010


Bertepatan pada bulan November  Himpunan Mahasiswa Jurusan Matematika mempunyai acara  besar  yaitu kompetisi matematika tingkat SMA sederajat sejawa-bali. Kompetisi Matemtatika atau sering disebut KOMET 2010 dilaksanakan serentak di 14 distrik yang terdiri dari 4 babak. Babak I yaitu pada tanggal 7 November dilaksanakan di masing-masing distrik. Sedangkan babak II,III,IV dilaksanakan pada tanggal 21 November 2010 di Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang. Berlandaskan tema “Membangun Bangsa dengan Generasi Matematis”  HMJ Matematika dengan semangat pengabdian dan kecintaan terhadap Matematika mengundang seluruh civitas akademik untuk berkumpul dalam semangat silahturahmi dalam rangka menggaungkan Matematika yang luhur dan aplikatif di kalangan generasi Matematika 

Untuk mengikuti kompetisi ini para peserta harus memenuhi beberapa persyaratan yang telah ditetapkan oleh panitia salah satu diantaranya adalah  peserta dari siswa/siswi SMA/MA/SMK baik negeri/swasta.  Dengan kriteria materi meliputi Kalkulus, Geometri, Aljabar, Statistik , peserta harus melewati IV babak untuk memperebutkan Tabanas sebesar Rp 3.000.000+ tropy.  Pada babak pertama siswa/siswi harus menjawab soal berjumlah 40 butir berupa pilihan ganda, 10 % skor urut tertinggi dari peserta pada masing-masing distrik yang lolos akan ikut pada babak II. Pada babak ini peserta di beri soal 10 butir pilihan ganda yang disertai alasan jawaban dan 3 butir uraian. Para peserta yang dinyatakan lolos pada babak ini bisa melanjutkan ke babak III yang terdiri tiga sesi yaitu: sesi mengerkan soal, presentasi dan Tanya jawab. Lima peserta yang mendapat skor tertinggi menurut dewan juri akan lolos pada babak selanjutnya. Babak ke-IV adalah final dari seluruh rangakaian lomba, terdiri dari 2 sesi yaitu: sesi memilih pertanyaan (MP) dan sesi Lomba Cerdas Tangkas (LCT) yang akan dijelaskan lebih lanjut pada saat perlombaan. 

Seluruh rangkaian kegiatan telah dirancang sedemikian  rupa, mulai dari penyusunan acara dan penyusunan soal yang memerlukan team khusus untuk merancang  pada setiap babaknya. Para  penyusun soal tidak hanya asal dalam membuat soal, akan tetapi mereka harus berkonsultasi kepada para dosen. Hal ini bertujuan agar bobot dari soal tersebut lebih berkualitas dan sesuai dengan kemampuan para peserta. Acara besar yang diadakan oleh HMJ matematika ini telah rutin diadakan setiap tahun, akan tetapi pada tahun ini telah ada penambahan distrik sehingga tingkat persaingan semakin luas menjadi  sejawa-bali.  Pelaksanaan Kompetesi Matematika yang bertepatan dengan hari pahlawan ini diharapkan mampu membentuk generasi yang dijiwai semangat matematis. Dan memotivasi potensi dan creative siswa dalam mempelajari matematika. Sehingga hal in secara otomatis menumbuhkan kepribadian-kepribadian yang kritis, tajam dalam menganalisis suatu masalah yang mampu  menjadikan seseorang tersebut menjadi lebih baik.

0 comments:

Posting Komentar