Kapankah datangnya jodoh itu?


Kapankah datangnya jodoh itu?

Jodoh. Kata itu sudah tidak akan asing lagi bagi orang yang sudah berumur. Jodoh adalah urusan Allah tapi sekali lagi kita juga perlu untuk ikhtiar dan Allah yang akan meng-ACC. Dan kapankah jodoh itu datang?. Apakah ketika kita berpacaran sudah berarti itu jodoh kita?. Sudah banyak artikel, Fp islami  yang membahas tentang tanda-tanda jodoh. Tapi selain tanda-tanda tersebut ada juga hal penting yang perlu kita perhatikan. Kapankah jodoh kita akan datang. Kadang kita merasa sudah sangat cocok sesuai kriteria tapi ternyata Allah menetukan jawaban lain. Pada awalnya mungkin kita akan sedikit kecewa bahwa apa yang kita harapkan ternyata tidak sesuai dengan perkiraan kita. Protes? Gak terima? Gak ikhlas?. Yah, saya rasa jika memang anda sedang merasakan hal seperti ini segeralah kembali kepadaNya. Segala sesuatu tidak ada yang kebetulan semua sudah terstrukturdan terencana rapi olehNya. Dan terkadang semua kejadian itu sangat susah kita talar dengan logika kita. Logika manusia itu memang terbatas dan Allah itu tidak terbatas. Allah menguasai segalanya, bahkan sekecil molekupun Dia kuasai. 

Kadang juga kita akan berpikir mengapa harus bertemu orang ini dan itu?. Sekali lagi semuanya tidak ada yang kebetulan. Setiap manusia yang kita temui ketika kita masih hidup di dunia mempunyai pelajaran berharga dan guru bagi pribadi kita. Oke kembali pada jodoh. Jodoh akan datang  tidak hanya jika kita sudah benar-benar ingin untuk menikah. Jodoh akan datang pada kita kita ketika kita memang sudah benar-benar siap. Siap dalam segala hal. Entah itu waktu, keadaan sekitar kita, dan keadaan diri kita. semua akan saling mendukung bersinergi mengatur posisi. Ingat Allah itu lebih tau keadaan hambaNya dari pada diri mereka sendiri.  Dia Sang Maha Pencipta sehingga dia lebih tau bagaimanakah yangterbaik untuk para hamba-hambaNya. Jika saat ini anda belum juga dipertemukan dengan tulungrusuk anda, padahal sudah berusaha dengan maksimal.  Percayalah  akan ada kado special dariNya. Hadiah terindah hingga Allah menunggu kita untuk benar-benar siap melihat kado itu. Bukan hanya kado jodoh tapi semua kado kehidupan special dari Allah.

1 komentar: